
PT WIKA Tirta Jaya Jatiluhur (PT WTJJ). Foto Istimewa
Jakarta, tvrijakartanews – PT WIKA Tirta Jaya Jatiluhur (PT WTJJ) meraih skor ESG (Environmental, Social, and Governance) dari S&P Global. Capaian ini menegaskan komitmen kuat PT WTJJ dalam menerapkan prinsip keberlanjutan dan tata kelola perusahaan yang bertanggung jawab di seluruh aspek operasionalnya.
Dalam penilaian terbaru S&P Global, PT WTJJ meraih skor ESG sebesar 52. Capaian ini membawa PT WTJJ masuk dalam top 3 Skor ESG Tertinggi di dunia untuk sektor air (water sector) dan lebih tinggi dari rata-rata industri dengan skor 37.
Raihan Skor ESG ini membuat PT WTJJ bersaing dengan perusahaan UK, United Utilities Group PLC yang meraih skor 68 dan Servern Trent PLC yang meraih skor sama dengan PT WTJJ.
Selain itu PT WTJJ juga lebih baik dari sejumlah perusahaan air global, seperti American States Water Company (AS) yang meraih Skor 33, dan Manila Water Company Inc (Filipina) dengan Skor 48.
Untuk diketahui PT WIKA Tirta Jaya Jatiluhur (PT WTJJ) merupakan Badan Usaha Pelaksana dari Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU) Proyek Strategis Nasional SPAM Regional Jatiluhur I dengan kapasitas 4.750 liter per detik (SPAM KPBU Terbesar di Indonesia berdasarkan Museum Rekor Indonesia). PT WTJJ mengolah air baku dari saluran Bendung Jatiluhur, menjadi air bersih berkualitas air minum untuk dipasok ke PAM Jaya (DKI Jakarta), PDAM Tirta Patriot (Kota Bekasi), PDAM Tirta Bhagasasi (Kabupaten Bekasi), dan PDAM Tirta Tarum (Kabupaten Karawang), yang kemudian didistribusikan kepada masyarakat.
Direktur Utama PT WTJJ, Rendy Ardiansyah, mengungkapkan rasa syukur dan bangga atas pencapaian ESG Score perdana perusahaan ini.
Menurutnya, skor ESG ini merupakan hasil dari kolaborasi, inovasi, dan komitmen konsisten yang telah diterapkan PT WTJJ dalam operasionalnya.
Selama empat tahun beroperasi, PT WTJJ telah menjalankan berbagai inisiatif untuk meningkatkan kinerja ESG-nya. Beberapa langkah strategis yang telah diterapkan meliputi pemanfaatan energi terbarukan, efisiensi energi & pengurangan emisi karbon, dan pengelolaan limbah yang bertanggung jawab.
Selain itu, terkait program sosial berkelanjutan, WTJJ telah melakukan inisiatif seperti penanaman pohon, pemberian bantuan alat kesehatan, serta inisiatif sosial lainnya yang berdampak langsung bagi masyarakat.
Menurut Rendy, keberlanjutan bukan hanya sekadar kepatuhan regulasi, tetapi bagian dari DNA bisnis WTJJ.
"Kami akan terus mengembangkan berbagai inisiatif keberlanjutan dan tata kelola perusahaan yang baik. Harapannya, PT WTJJ dapat menjadi pemimpin dalam industri air minum yang berkualitas dan berkelanjutan," lanjutnya.
Capaian ESG yang positif ini mencerminkan komitmen PT WTJJ dalam menerapkan praktik bisnis yang berkelanjutan dan bertanggung jawab. Skor ini juga menunjukkan bahwa perusahaan terus berupaya meningkatkan kinerja lingkungan, sosial, dan tata kelola guna menghadapi tantangan industri di masa depan.
Seiring dengan meningkatnya perhatian global terhadap ESG dalam pengambilan keputusan investasi, PT WTJJ terus memperkuat posisinya sebagai perusahaan yang mengedepankan prinsip keberlanjutan.
"Kami percaya bahwa keberlanjutan adalah kunci dalam pengelolaan industri air ke depan. Oleh karena itu, kami terbuka untuk menjalin sinergi dan kolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk investor dan mitra strategis, dalam upaya bersama membangun masa depan industri air yang lebih ramah lingkungan dan berkelanjutan," tutup Rendy.