ASEAN-Indian Artist Camp / foto : Sanrifa Akmalia
Jakarta, tvrijakartanews - ASEAN dan India menyelenggarakan pameran lukisan bersama untuk memperingati 30 tahun kemitraan mereka yang bertajuk 'ASEAN-India Artist Camp Exhibition'. Pameran ini tidak hanya menampilkan karya seni, tetapi juga menggambarkan diplomasi budaya dalam harmoni.
Bekerja sama dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), sebanyak 20 lukisan dari seniman asal negara-negara ASEAN dan India menghiasi dinding-dinding Galeri Emiria Soenassa di Taman Ismail Marzuki, Jakarta, pada Minggu (7/7/2024). Lukisan-lukisan ini tidak hanya menunjukkan keindahan seni, tetapi juga mengandung pesan-pesan mendalam tentang persahabatan, kerjasama, dan kebersamaan.
Salah satu karya dari seniman Indonesia, Eddy Sulistyo, juga ikut dipamerkan dalam acara ini.
Pameran ini berlangsung selama 14 hari, mulai dari 1 hingga 14 Juli 2024. Setiap harinya, pameran ini dikunjungi oleh berbagai kalangan, mulai dari pelajar, seniman, diplomat, hingga masyarakat umum yang antusias dengan seni dan budaya. Pameran seni yang diadakan di Jakarta ini mengusung tema persahabatan antara India dan ASEAN dalam bidang pendidikan dan budaya. Dengan tema ini, pameran dapat memperlihatkan betapa pentingnya seni sebagai sarana untuk mendekatkan dua budaya yang berbeda namun memiliki banyak kesamaan dalam nilai-nilai kemanusiaan.
Diharapkan, acara ini bisa menjadi pintu gerbang untuk mempererat hubungan antara India dan ASEAN. Lebih dari sekedar pameran, ini adalah wujud nyata dari kolaborasi dan komitmen untuk membangun hubungan yang lebih erat dan harmonis melalui seni dan budaya antara India dan ASEAN.