
Pj Gubernur Banten, Al Muktabar
Serang, tvrijakartanews - Pemgibaran bendera Merah Putih di Pemerintahan Provinsi (Pemprov) Banten berjalan dengan sukses dan khidmat.
Dalam amanatnya, Pj Gubernur Banten, Al Muktabar akan mewarisi semangat juang para pahlawan untuk menekan kemiskinan.
Selain itu, demi mencapai generasi emas, pihaknya juga akan konsentrasi dalam menangani kasus stunting, gizi buruk dan membuka lapangan kerja.
"Kita berkonsentrasi menurunkan angka kemiskinan, stunting, gizi buruk. Kita upayakan lapangan kerja dengan mengagendakan investasi seluas-luasnya," katanya, Sabtu (17/8/2024).
Ia menerangkan, tugas anak Bangsa saat ini melanjutkan dan mengimplementasikan untuk mengupayakan cita-cita kemerdekaan.
"Semangat perjuangan tanpa batas, kedepan harus terus melanjutkan perjuangan untuk mencapai kesejahteraan bagi masyarakat," terangnya.
Ia pun berpesan agar generasi muda mewarisi semangat juang pahlawan guna mengjadapi tantangan masa depan.
"Warisi nilai semangat juang, itu sudah lebih cukup menyikapi tantangan kedepan," ucapnya.