
Foto ; Dokumentasi Isty/TVRI. Jajaran anggota KPU Kota Tangerang saat memberikan keterang pers terkait pendaftaran 3 pasang bakal calon Wali Kota Tangeang, Kamis (29/8/2024).
Tangerang, tvrijakartanews - Tiga pasangan bakal calon wali kota dan wakil wali kota Tangerang mendaftar ke kantor KPU tepat di hari terakhir, Kamis (29/8/2024). Seluruh berkas dari ketiga pasangan bakal calon walikota dan wakil walikota sudah lengkap. Selanjutnya, mereka akan melakukan tahapan pemeriksaan kesehatan sesuai jadwal yang telah ditentukan. Untuk lokasi pemereiksaan kesehatan, KPUD di wilayah Tangerang Raya sepakat menunjuk RSUP Sitanala.
"Untuk tahapan selanjutnya, sudah bisa dilakukan pemeriksaan kesehatan terhadap seluruh pasangan bakal calon kepala daerah. Dan kami berkomitmen, seluruh KPU di Tangerang Raya pemeriksan dilakukan di RSUP Sitanala, dan Kota Tangerang mendapatkan jadwal di tanggal 31 Agustus 2024," ujar Ketua KPU Kota Tangerang, Qori Ayatullah.
Tugas KPU selanjutnya adalah memeriksa seluruh berkas pendaftaran yang diserahkan bakal calon kepala daerah. Sampai waktu penetapan tiba, seluruh bakal calon kepala daerah belum diizinkan untuk melakukan kampanye. Penetapan calon kepala daerah di Kota Tangerang akan dilaksanakan pada tanggal 21 September 2024 mendatang.
"Selanjutnya akan dilakuka verifikasi data, sampai di tanggal 21 September 2024, hari esoknya adalah penetapan calon kepala daerah, dan dilanjutkan dengan pengundian nomor urut," lanjut Qori.
Pasangan pertama yang mendafatra adalah Amarullah-Bonnie yang juga sempat berziarah ke Taman Makam Pahlawan Taruna, kemudian disusul oleh pasangan Sachrudin-Maryono Hasan yang membawa ratusan massa pendukung, dan terakhir adalah pasangan Fadlo-Fadlin yang lebih dulu melakukan deklarasi di Alun-alun Ahmad Yani sebelum menuju kantor KPU.