
Forum Betawi Rempug (FBR) mendeklarasikan dukungan untuk pasangan Pramono Anung-Rano Karno di Pilkada Jakarta 2024. (Foto: Tim media pemenangan Pramono-Rano Karno).
Jakarta, tvrijakartanews - Forum Betawi Rempug (FBR) mendeklarasikan dukungan untuk pasangan Pramono Anung-Rano Karno di Pilkada Jakarta 2024.
Deklarasi dukungan ini disampaikan langsung Ketua Umum FBR, KH Luthfi Hakim dalam acara Deklarasi FBR yang dihadiri Pramono-Rano Karno di Permata Hijau, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Minggu (13/10/2024).
"Sebagai ormas terbesar, Forum Betawi Rempug (FBR) tetap berdiri tegak pada garis perjuangannya dalam membawa aspirasi dan hati nurani masyarakat Betawi dengan bersifat tidak netral di Pilkada DKJ 2024," kata Lutfi.
Lutfi menilai Pramono-Rano Karno mampu mewujudkan apirasi masyarakat Betawi terkait penguatan dan pengembangan Budaya Betawi setelah Jakarta tak lagi menjadi Ibu Kota Negara.
"Jadi hari ini saya mempercayakan itu kepada Mas Pram dan Bang Doel karena kami yakin beliau akan menang. Sehingga aspirasi masyarakat Betawi bisa diwujudkan," ucap dia.
Dalam kesempatan yang sama, Pramono-Rano Karno merasa syukur mendapatkan dukungan organisasi masyarakat (ormas) betawi tersebut.
Pramano meyakini dukungan FBR ini bisa memenangkan pasangan calon (paslon) nomor urut 3 itu di Pilgub Jakarta.
"Yang pertama-tama saya dan Bang Doel mengucapkan syukur alhamdulillah atas dukungan yang luar biasa. Dorongan yang luar biasa pada hari ini diberikan kepada saya dan Bang Doel Saya dan Bang Doel dengan dukungan penuh dari FBR ini. Saya yakin hakul yakin kami akan menang dalam pertarungan ini amin," imbuh dia.