
Ganjar Pranowo, Anies Baswedan, dan Prabowo Subianto Foto Istimewa m
Jakarta, tvrijakartanews - Mantan calon presiden Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo dipastikan akan hadir dalam pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, yang akan digelar pada Minggu (20/10/2024) di Gedung MPR RI, Senayan, Jakarta Pusat. Hal ini disampaikan oleh Pelaksana Harian (Plh) Sekjen MPR Siti Fauziah.
“Kandidat diundang, dan Alhamdulillah konfirmasi hadir,” ujar Siti Fauziah saat dikonfirmasi, Sabtu (19/10/2024).
Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo merupakan pesaing Prabowo Subianto dalam Pilpres 2024. Keduanya belum saling bertemu kembali usai penetapan hasil Pilpres 2024 oleh KPU RI.
Selain Anies dan Ganjar, Siti Fauziah juga menyampaikan bahwa undangan telah disebar kepada tamu-tamu penting lainnya, termasuk Presiden dan Wakil Presiden terdahulu.
“Insyaallah, Pak SBY hadir, dan Ibu Megawati juga,” katanya saat menjawab pertanyaan soal kehadiran mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Megawati Soekarnoputri.
Jumlah tamu undangan yang akan menghadiri acara pelantikan ini cukup besar, yakni mencapai 732 orang dan tamu-tamu lainnya mencapai 1.100 yang akan memasuki ruang sidang paripurna. Meski demikian, ia juga menyebut bahwa konfirmasi dari tamu negara dan kepala negara masih berjalan hingga saat ini.
“Setingkat kepala negara kurang lebih sekarang masih dalam konfirmasi, mungkin besok terakhirnya kita dapat konfirmasi," kata dia.
Siti menyebut pelantikan pada 20 Oktober 2024 diharapkan akan berlangsung tepat waktu, dengan dimulai pada pukul 10.00 WIB. Siti menyebutkan bahwa acara akan diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan pembukaan oleh Ketua MPR, dilanjutkan dengan pembacaan keputusan oleh Ketua KPU serta pengucapan sumpah dan janji presiden dan wakil presiden terpilih.