
Presiden Prabowo Subianto saat menyampaikan pidato perdananya di Gedung Nusantara, Jakarta pada Minggu (20/10/2024).
Jakarta, tvrijakartanews - Presiden Prabowo Subianto mengajak rakyat Indonesia untuk menjadi bangsa yang berani dalam menghadapi berbagai ancaman global.
Pernyataan itu disampaikan Prabowo dalam pidato perdananya usai dilantik sebagai Presiden periode 2024-2029 di Gedung Nusantara, Jakarta pada Minggu (20/10/2024).
"Saya selalu mengajak saudara-saudaraku sebangsa dan setanah air untuk menjadi bangsa yang berani, bangsa yang tidak takut tantangan, bangsa yang tidak takut rintangan, bangsa yang tidak takut ancaman," ucap Prabowo.
Prabowo mengingatkan, sejarah berdirinya bangsa Indonesia merupakan hasil keringat dari perjuangan rakyat Indonesia serta para pahlawan.
"Sesungguhnya sejarah kita adalah sejarah dengan penuh kepahlawanan, penuh pengorbanan, penuh keberanian tidak hanya pemimpin-pemimpin tapi keberanian rakyat kita menghadapi segala tantangan, bahkan invasi-invasi dari bangsa lain," ucap dia.
Berkaca dengan sejarah itu, Prabowo mengajak rakyat Indonesia harus berani menghadapi tantangan, rintangan, hambatan dan ancaman di tengah dinamika dan pergolakan dunia.
Dia mengingatkan, Indonesia memiliki kekayaan alam yang teramat besar bisa dimanfaatkan sebesar-besarnya untuk kepentingan rakyat. Mengingat, sebagian wilayah Indonesia adalah daratan dan lautan.
Maka dari itu, Prabowo meminta rakyat Indonesia agar tak takut menghadapi tantangan ke depan.
"Kita mengerti bahwa sumber alam ini terdiri dari sumber-sumber alam yang sangat penting untuk kehidupan manusia di abad ke-21 dan seterusnya. Namun, di tengah segala karunia, segala kelebihan yang kita miliki yang memang membuat kita harus menghadapi masa depan dengan optimis," ucap Prabowo.
"Kita pun harus berani untuk melihat hambatan tantangan rintangan ancaman dan kesulitan yang ada di hadapan kita," sambung dia.