KPU Kota Cilegon Mulai Penyortiran dan Pelipatan Surat Suara
Cerdas MemilihNewsHot
Redaktur: Heru Sulistyono

Petugas Sedang Melakukan Pelipatan Surat Suara Untuk Pilkada 2024

Cilegon, tvrijakartanews - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Cilegon mulai melakukan penyortiran dan pelipatan surat suara yang bertempat di gudang logistik, Kecamatan Jombang, Kota Cilegon, Sabtu (02/11/2024).

Komisioner KPU Kota Cilegon pada Divisi Teknis, Urip Haryantoni mengatakan, hari ini KPU Kota Cilegon melakukan penyortiran dan pelipatan surat suara yang dilakukan sebanyak 79 orang pekerja.

"Hari ini kita lakukan penyortiran dan pelipatan surat suara, yang pertama dilakukan penyortiran surat suara untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Banten dengan melibatkan 79 orang pekerja yang berprofesional melakukan pelipatan surat suara," katanya saat ditemui di sela-sela melakukan penyortiran surat suara.

Urip menjelaskan, untuk surat suara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Banten yang di sortir dan dilipat sebanyak 338.978 Surat Suara. Setelah selesai pihak KPU akan melanjutkan penyortiran surat suara Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cilegon.

"Yang kita sortir dan lipat terlebih dahulu surat suara untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Banten. Setelah selesai surat suara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Banten, kita lanjutkan penyortiran surat suara untuk pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cilegon dengan target selesai pelipatan surat suara keduanya (Pilgub dan Pilwalkot) dalam waktu 4 sampai 5 hari," jelasnya.