Foto: Gunawan Sumaryono
Tangsel, tvrijakartanews - Sekretaris Jendral PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menyambangi kantor Dewan Pimpinan Cabang PDI Perjuangan Kota Tangerang Selatan (Tangsel), dalam rangka kunjungan terakhir safari politiknya selama dua hari di Banten.
Hasto di depan para kader PDI Perjuangan, meminta untuk berjuang memaksimalkan suara memenangkan pasangan calon Presiden dan calon wakil Presiden RI Ganjar-Mahfud.
“Mari kita semangat bersama sama, untuk saling berjuang memenangkan calon presiden dan wakil presiden kita yakni Ganjar-Mahfud,” ucap Hasto, Senin (11/12/2023).
Hasto mengatakan, selama dua hari dia melakukan safari politik di tanah Jawara ini untuk bertemu dengan satgas, anak ranting, PAC dan DPC yang memiliki semangat yang luar biasa. Dia juga menyemarakkan meraih kemenangan untuk Ganjar-Mahfud.
“Meski modal kita terbatas, tidak memiliki jutaan baliho, tetapi kami bergerak dengan keyakinan, bahwa pasangan Ganjar-Mahfud adalah pemimpin kita dari kalangan rakyat biasa,” ungkapnya.
Apalagi dengan program “KTP Sakti” yang dicanangkan oleh Ganjar, Hasto meyakini bakal membawa suatu perubahan dan komitmen dalam mewujudkan Indonesia untuk semua.
“Indonesia yang makmur, Indonesia yang berkeadilan dan unggul,” tambahnya.
Menyinggung soal kunjungannya kali ini di Tangsel, Hasto melihat semangat kemenangan itu semakin berkobar, dan menargetkan pasangan Ganjar-Mahfud dapat meraih suara 55 persen di wilayah Tangsel.
“Ini merupakan semangat yang bergelora dan ini akan berlanjut terus. Ini menjadi modal penting untuk kemenangan pasangan Ganjar-Mahfud,” tutupnya. (Gunawan Sumaryono)