
Peserta Tunjukan Surat Suara Saat KPU Kota Cilegon Gelar Simulasi Pemilihan Pilkada 2024
Cilegon, tvrijakartanews - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Cilegon menggelar simulasi tata cara pemungutan dan penghituangan suara pada Pilkada Serentak 2024 yang bertempat di halaman Kantor KPU Kota Cilegon, Minggu (17/11/2024).
Simulasi kali ini, KPU menunjuk lokasi Tempat Pemugutan Suara atau TPS 8 Kelurahan Ciwaduk, Kecamatan Cilegon, Kota Cilegon dengan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) sebanyak 575 orang.
Komisioner KPU Kota Cilegon pada Divisi Teknis, Urip Haryantoni mengatakan, simulasi pemungutan dan penghitungan suara ini dilakukan untuk mengetahui dan mengukur estimasi waktu dengan jumlah Daftar Pemilih Tetap atau DPT dibawah 600 orang setiap TPS.
“Simulasi pemungutan suara kita melibatkan seluruh anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Panitia Pemungutan Suara (PPS) hingga perwakilan anggota KPPS ini untuk mengetahui jalannya proses pemungutan suara hingga penghitungan suara dengan jumlah Daftar Pemilih Tetap sebanyak 575 orang dengan rincian laki-laki sebanyak 301 orang dan perempuan sebanyak 274 orang,” katanya disela-sela kegiatan simulasi pemungutan dan penghitungan suara.
Urip juga menambahkan, pada simulasi ini untuk mengetahui pada saat dibukanya waktu pemungutan suara pada pukul 07:00 hingga ditutupnya pada pukul 13:00 sehingga para anggota KPPS dapat mengukur waktu untuk dapat menyelesaikan waktu pemungutan hingga penghitungan surat suara.
“Simulasi ini juga dilakukan untuk mengetahui para anggota KPPS mengingat pada Pemilihan Kepala Daerah Serentak 2024, jumlah maksimal untuk setiap Tempat Pemungutan Suara sebanyak 600 orang pemilih dengan jenis dua surat suara untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Banten serta Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cilegon,” tambahnya.