Disnaker Kota Cilegon Sebut Penyerapan Tenaga Kerja Tahun Ini Capai 2.500 Orang
NewsHot
Redaktur: Heru Sulistyono

Kepala Bidang Penempatan Tenaga Kerja pada Disnaker Kota Cilegon, Hidayatullah

Cilegon, tvrijakartanews - Dinas Tenaga Kerja Kota Cilegon mencatat penyerapan tenaga kerja yang ditempatkan di berbagai perusahaan untuk masyarakat mengalami peningkatan.

Kepala Bidang Penempatan Tenaga Kerja pada Disnaker Kota Cilegon, Hidayatullah mengatakan, pada tahun ini penyerapan tenaga kerja di Kota Cilegon mencapai 2.500 orang.

"Pada tahun ini jumlah serapan tenaga kerja di industri formal mencapai 2.500 orang," katanya saat dikonfirmasi, Senin (02/12/2024)

Pria yang akrab disapa Dayat ini menjelaskan, serapan tenaga kerja di perusahaan ini berkat adanya kerjasama antara Pemerintah dengan perusahaan yang membutuhkan perekrutan tenaga kerja dengan memberikan informasi lowongan kerja di Dinas Tenaga Kerja sehingga masyarakat dapat mengetahui informasi lowongan kerja melalui Dinas Tenaga Kerja.

"Ini adanya kerjasama antara pemerintah dengan industri yang membutuhkan tenaga kerja, sehingga masyarakat dapat mengetahui informasi perekrutan tenaga kerja baik di industri baja, industri petrokimia dan industri manufaktur," jelasnya.