
Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan
Serang, tvrijakartanews - Dalam upaya mensejahterakan petani, Harga Pembelian Pemerintah (HPP) gabah dan jagung dinaikan pemerintah.
Apalagi pada bulan Februari, petani padi bakal mengalami panen raya. Dengan kenaikan HPP pendapatan petani diharapkan akan meningkat.
Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan mengatakan, Presiden Prabowo Subianto telah menentukan kenaikan HPP gabah dan jagung sebesar Rp500.
"Kita akan panen raya, Februari, Maret, April kita minta seluruh pihak agar hasil panen itu bisa dibeli dengan harga yang sudah diperintahkan pak Presiden dari 6 ribu menjadi Rp6.500. Jagung naik dari Rp5 ribu menjadi Rp5.500," katanya, Senin (13/1/2025)
Untuk itu, mulai saat ini HPP gabah yang awalnya Rp6.000, bisa dibeli dengan harga Rp6.500 per kilogram. Sedangkan jagung, yang awalnya Rp5.000, menjadi Rp5.500 per kilogram.
"Membeli dengan harga yang sudah ditentukan oleh Bapak Presiden Rp6.500 gabah, Rp5.500 jagung," ungkapnya.
Oleh karena itu, Zulkifli meminta Pemda, TNI, dan Polri menyiapkan gudang bantuan untuk dipakai beras dan jagung.
"Karena kalau Bulog saja nggak sanggup nampung gudangnya. Oleh karena itu butuh bantuan TNI, Polri, Pemda, pokoknya ada gudang langsung pakai," jelasnya.