Pramono Anung - Rano Karno Siap Jalankan Program Makan Gratis dan Sekolah Swasta Gratis di 100 Hari Pertama
NewsHot
Redaktur: Heru Sulistyono

Pramono Anung - Rano Karno Siap Jalankan Program Makan Gratis dan Sekolah Swasta Gratis di 100 Hari Pertama. Foto : Achmad Basofi

Jakarta, tvrijakartanews - Pramono Anung dan Rano Karno, menegaskan komitmen mereka untuk merealisasikan janji kampanye dalam 100 hari pertama kepemimpinan.

Dua program utama yang akan segera dijalankan adalah Program Makan Bergizi Gratis (MBG) dan uji coba sekolah swasta gratis bagi masyarakat Jakarta.

"Ya yang paling utama memenuhi janji-janji yang ada, makan siang gratis dan sekolah swasta yang kita akan uji coba untuk juga digratiskan," kata Pramono kepada wartawan di kediamannya, Cipete Selatan, Jakarta Selatan, Kamis (20/2/2025).

Selain itu, mereka juga berkomitmen memperkuat program sosial lainnya, termasuk Kartu Jakarta Pintar (KJP), Kartu Jakarta Sehat (KJS), penyediaan ijazah bagi siswa kurang mampu, pembangunan balai rakyat, serta pemasangan CCTV di taman-taman yang akan dibuka 24 jam di lima wilayah DKI Jakarta.

Pramono menegaskan bahwa seluruh program yang dijanjikan selama kampanye akan diwujudkan dengan serius.

"Jadi semuanya adalah hal-hal riil yang kami sampaikan di dalam sosialisasi atau kampanye, karena seperti diketahui bersama, di dalam perjalanan hampir kami tidak pernah menjadikan sesuatu yang tidak mungkin dipercayakan," katanya.

Jelang Pelantikan, Pramono Anung Kenang Momen Latihan Baris-berbaris

Menjelang pelantikan di Istana Kepresidenan, Pramono juga menceritakan pengalamannya saat menjalani gladi resik pada Rabu (19/2) kemarin.

Ia mengaku sempat merasa tak menyangka bisa kembali ke Istana dan mengikuti latihan baris-berbaris bersama Rano Karno serta kepala daerah lainnya.

"Saya mengikuti proses yang ada termasuk dalam baris-berbaris yang mungkin tidak pernah terbayangkan oleh saya," kata Pramono.

Latihan tersebut semakin berkesan karena diguyur hujan, menciptakan momen kebersamaan yang tak terlupakan.

Dengan semangat tersebut, pasangan Pramono Anung dan Rano Karno siap memimpin Jakarta dengan berbagai program pro-rakyat yang mereka janjikan.