Sidak ke Pasar Induk Beras Cipinang, Mentan Temukan Harga Beras dan Minyak Naik 2 Persen hingga 4 Persen
EkonomiNewsHot
Redaktur: Citra Sandy Anastasia

Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman melaksanakan sidak ke Pasar Induk Beras Cipinang, Jakarta Timur. (Tvrijakartanews/ John Abimanyu)

Jakarta, tvrijakartanews - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman melaksanakan inspeksi mendadak (Sidak) ke Pasar Induk Beras Cipinang, Jakarta Timur. Dalam sidak, ia menemukan ada kenaikan beras dan minyak sebesar 2 hingga 4 persen.

"Hari kedua kami sidak Harga di pasar relatif stabil, Namun kami melihat beras ada kenaikan 2 persen sampai 4 persen itu ada kenaikan," kata Amran ditemui di Pasar Induk Cipinang, Jakarta Timur, Minggu (2/3/2025).

Amran meminta kepada seldsuru pengusaha pangan untuk tidak menjual harga pangan di atas harga eceren tertinggi (HET). Karena dapat membenani masyarakat yang tengah menjalankan ibadah puasa.

"Kami mohon sekali lagi kepada seluruh pengusaha pangan jangan menjual Harga pangan di atas Harga eceran tertinggi (HET), karena ini membebani saudara kita yang sedang melaksanakan ibadah puasa, dan ini adalah kesepakatan kita," ujarnya.

Menurutnya, pihaknya mendapat instruksi Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto, dan jajaran kepolisian untuk terus memantau harga pangan.

"Perintah bapak Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto, kami juga sudah berkomunikasi Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, agar juga sudah turun untuk memantau Harga pangan, ini tidak boleh terjadi, kenapa ini anomali kalau ada kenaikan," tuturnya.