Lanal Banten Kerahkan 6 Kapal Patroli Bantu Amankan Arus Mudik
NewsHot
Redaktur: Heru Sulistyono

Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Banten, Kolonel. Laut, Catur Yogi

Cilegon, tvrijakartanews - Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Banten mengerahkan sebanyak 6 kapal patroli untuk membantu pengamanan selama angkutan lebaran pada arus mudik tahun ini di Perairan Selat Sunda, Banten, Rabu 26 Maret 2025.

Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Banten, Kolonel. Laut, Catur Yogi mengatakan, patroli pengamanan ini dilakukan karena Perairan Selat Sunda sebagai jalur penghubung antara Pulau Jawa dan Pulau Sumatera yang ramai dilalui pemudik yang menumpang diatas kapal dengan mengerahkan sebanyak 6 unit Kapal yang terdiri dari 2 Kapal Angkatan Laut (KAL) dan 4 Kapal Patroli Laut (Patkamla).

"Pada angkutan lebaran ini kita (Lanal Banten.red) membantu pengamanan laut khususnya di jalur Perairan Selat Sunda yang ramai dilalui oleh pemudik yang berada di atas kapal menyeberang dari Pulau Jawa yaitu di 3 Pelabuhan, Merak, Pelindo Ciwandan dan Bandar Bakau Jaya menuju ke Pulau Sumatera," katanya.

Catur Yogi menegaskan, dengan 6 kapal itu akan berpatroli dan berkeliling di wilayah Perairan Selat Sunda dan juga berpatroli di darat untuk memberikan keamanan dan kenyamanan kepada pemudik saat melakukan perjalanannya ke kampung halaman untuk bertebaran.

"Kita berpatroli keliling di laut Perairan Selat Sunda dan juga kita berpatroli di darat. Tak hanya itu juga kita akan berpatroli pada saat giat wisata pada libur lebaran di sepanjang pesisir pantai di wilayah Banten, mulai dari pesisir Pantai Anyer, Kabupaten Serang, Pantai Carita, Kabupaten Pandeglang hingga Pantai Sawarna di Kabupaten Lebak," jelasnya.