Cadangan Devisa Indonesia Naik Tipis, Mata Uang Rupiah Menguat 13 Poin
EkonomiNewsHot
Redaktur: TVRI Jakarta Portal Team

Ilustrasi Rupiah

Jakarta, tvrijakartanews - Nilai tukar rupiah menguat terhadap dolar Amerika Serikat (AS) pada transaksi antarbank di Jakarta, naik 13 poin atau 0,08 persen menjadi Rp15.503 per dolar AS. Sebelumnya rupiah ditutup Rp15.516 per dolar AS.

Analisis mata uang, Lukman Leong mengatakan rupiah dibuka menguat pada perdagangan di Jakarta awal pekan seiring investor menunggu rilis data cadangan devisa Indonesia untuk Desember 2023.

"Rupiah diperkirakan akan dibuka datar dengan potensi menguat terbatas. Investor wait and see menantikan data cadangan devisa Indonesia," kata analis mata uang Lukman Leong di Jakarta, Senin (8/1/2023).

Lukman menjelaskan saat ini cadangan devisa Indonesia sedikit meningkat dari 138,1 miliar dolar AS pada November 2023 menjadi 139 miliar dolar AS pada Desember 2023.

Menurutnya, sebagai kekuatan cadangan devisa sangat penting bagi ketahanan mata uang terhadap faktor eksternal.

Menurut dia, dengan meredanya tekanan dolar AS oleh harapan siklus pelonggaran kebijakan suku bunga oleh Bank Sentral Amerika Serikat (AS) atau The Fed, dibantu revisi peraturan pemerintah tentang Devisa Hasil Ekspor (DHE), diharapkan cadangan devisa Indonesia akan bisa naik besar tahun ini.

Rupiah diproyeksikan bergerak di area dengan rentang Rp15.450 per dolar AS sampai dengan Rp15.550 per dolar AS.