Temui Petinggi Koalisi Perubahan di Markas Nasdem, Said Aqil Bakal Beri Dukungan untuk Anies-Muhaimin?
Cerdas MemilihNewsHot
Redaktur: TVRI Jakarta Portal Team

Mantan Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Said Aqil Siradj mendatangi markas Nasdem di Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (9/1/2024).

Jakarta, tvrijakartanews - Mantan Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Said Aqil Siradj bertemu sejumlah petinggi partai pengusung calon presiden-calon wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar di Nasdem Tower, Jakarta Pusat, Selasa (9/1/2024).

Said mengaku baru pertama kali mendatangi markas Nasdem itu. Ia datang hanya ingin mengetahui apa yang diperjuangankan Nasdem dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) atau Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) dalam pemilu 2024.

"Saya ingin tahu secara langsung dari sumber utama bukan dari sumber yang ketiga. Alhamdulillah, saya dengar tadi menyenangkan, membuat orang optimislah, politik harus optimis," ucap Said kepada wartawan di lokasi, Selasa.

Meski demikian, Said belum mengakui kedatangannya itu apakah ingin memberikan dukungannya terhadap Anies-Muhaimin (AMIN) dalam Pilpres 2024.

Sebab, dia hanya menjawab secara diplomatis ketika disinggung mengenai hal tersebut.

"Ketika Pak Ganjar (paslon nomor urut 3) datang ke pesantren saya, saya terima, semua tamu saya terima. Mas gibran (paslon nomor urut 2) juga datang saya terima. Saya doakan semua," ucap dia.

Namun di satu sisi, Said pun tak segan-segan mengungkapkan rasa simpati terhadap pasangan nomor urut 1 itu.

"Saya menaruh simpati kepada capres cawapres Anies dan Muhaimin," ucapnya.

Adapun, dalam pertemuan Said di Markas Nadem itu turut dihadiri Wakil Ketua Umum Partai Nasdem, Ahmad Ali dan Ketua DPP Bidang Pemenangan Pemilu Partai Nasdem Effendi Choirie.

Selain itu, ada pula Wakil Ketua Umum Partai PKB Jazilul Fawaid.