BGN Buka Call Center 127 untuk Awasi Program Makan Bergizi Gratis
NewsHot
Redaktur: Heru Sulistyono

Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Dadan Hindayana. Foto : Dok. Istimewa

Jakarta, tvrijakartanews - Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Dadan Hindayana menegaskan bahwa pemenuhan hak gizi anak melalui program Makan Bergizi Gratis (MBG) tidak dapat berjalan tanpa dukungan berbagai pemangku kepentingan. 

Ia menyebut seluruh elemen masyarakat memiliki tanggung jawab untuk memastikan setiap anak menerima asupan gizi yang layak.

"Kami tidak bisa berjalan sendiri. Pemenuhan hak gizi anak adalah tanggung jawab bersama," kata Dadan dalam keterangan di Jakarta, Selasa (18/11/2025). 

Sebagai bentuk keterbukaan dan upaya memperkuat pengawasan, BGN membuka layanan Call Center 127 yang dapat dimanfaatkan masyarakat untuk melapor, memberikan masukan, maupun memantau pelaksanaan MBG di lapangan.

"Melalui Call Center 127, kami membuka pintu selebar mungkin agar masyarakat dapat berperan aktif mengawasi, melaporkan, dan memastikan setiap anak Indonesia mendapatkan makanan bergizi yang layak," kata Dadan. 

"Ini adalah gerakan nasional, dan kami mengajak semua pihak untuk turut serta," sambungnya. 

Ia memastikan layanan tersebut beroperasi 24 jam penuh. Orang tua, pihak sekolah, maupun masyarakat umum dapat menghubungi nomor tersebut kapan pun jika menemukan kendala atau membutuhkan konsultasi terkait gizi.

"Sebagai bentuk keterbukaan dan upaya memenuhi hak dasar anak, layanan pengaduan dan konsultasi gizi yang beroperasi 24 jam," kata Dadan. 

Dadan menegaskan, kehadiran call center bukan sekadar penambahan kanal layanan, tetapi merupakan upaya BGN memberikan pelayanan yang prima dan transparan.

"Kami memastikan kualitas MBG tetap terjaga dan setiap anak Indonesia mendapatkan asupan terbaik," katanya.