Jokowi Pamerkan Kedekatan dengan PSI, Ajak Kaesang Malem Bareng di Medan
Cerdas MemilihNewsHot
Redaktur: TVRI Jakarta Portal Team

Presiden Jokowi bersama Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia atau PSI, Kaesang Pangarep makan malam bersama di Medan. Foto Instagram @psi_id

Jakarta, tvrijakartanews - Presiden Joko Widodo atau Jokowi kembali menunjukkan kemesraannya dengan partai pendukung capres-cawapres nomor urut 02. Kali ini, Jokowi menggelar makan malam dengan Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia atau PSI, Kaesang Pangarep.

Melalui unggahan foto di Instagram resmi milik PSI, nampak persamuhan itu berlangsung di Sun Plaza Medan, Rabu malam, 7 Februari 2024.

“Ya tadi makan mie goreng,” kata Jokowi saat dikonfirmasi awak media soal pertemuan itu, dikutip Kamis, 8,Februari 2024.

Jokowi menyebut pertemuan dengan PSI malam ini adalah yang kali ketiga. Sbelumnya, pertemuan serupa juga terjadi di Yogya dan Bandung. Walau makin terlihat mesra, Jokowi masih menampik jika ada tanda-tanda dirinya akan berpindah haluan identitas partai.

“Ya pas ketemu saja. Tadi kan ada kampanye (PSI) di Deli Serdang, malamnya saya kosong, diajak makan mie, ya saya makan,” canda Jokowi.

Meski Jokowi menampik akan pindah partai, namun tidak dipungkiri dirinya menegaskan ketertarikan terhadap PSI sejak dari dulu.

“Sudah saya sampaikan, saya sejak dulu saya sudah senang dengan namanya PSI,” ungkap presiden.

Terkait kiprah putra bungsunya sebagai ketua umum PSI saat ini, Jokowi tidak mau berkelakar. Dia hanya memberi kode setelah 14 Februari

“Ya nanti dilihat tanggal 14 februari. Semuanya,” pungkas Jokowi.

Sebelumnya, Wakil Dewan Pembina PSI Grace Natalie sempat mengatakan, bahwa Presiden Jokowi sebagai bapak ideologis dari PSI. Hal itu, dia sampaikan menjawab soal apakah ada tempat istimewa bagi Presiden Jokowi di partai berlambang mawar tersebut.

Pertanyaan ini sekaligus untuk menjawab intensitas Jokowi yang kerap bertemu dengan Kaesang Pangarep dan merasa senang bertemu dengan PSI.

"Pak Jokowi adalah bapak ideologisnya PSI. Jadi pasti beliau akan selalu mendapat tempat spesial di PSI," kata Grace, saat diwawancarai di JCC, Senayan, Jakarta, Minggu, 4 Februari 2024.

Selain itu, Grace menyebut bahwa Presiden Jokowi sudah lama senang dengan keberadaan PSI. Sebab, kepala negara itu bisa melihat anak-anak muda terjun di dunia politik.

"Maksudnya beliau senang ada anak-anak muda terjun di politik jadi dikasih semangat lah. Karena anak-anak muda yang tentunya lebih kurang pengalaman nya, kurang amunisinya, kurang segala-galanya jadi ya tinggal dikasih semangat aja sama beliau," kata Grace.