
Kondisi terkini TPS 33, lokasi Capres Prabowo Subianto akan mencoblos / Foto: Dimas Yuga Pratama
Bogor, tvrijakartanews - Kondisi terkini di TPS TPS 33 yang belokasi di Kampung Curug, Desa Bojong Koneng, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor.
TPS ini nantinya, akan digunakan oleh Calon Presiden (Capres) Prabowo Subianto untuk memberikan hak pilihnya dalam Pemilu 2024.
Pantauan tvrijakartanews.com, hingga pukul 06.00 WIB, persiapan jelang pemungutan suara Pemilu 2024 terus dilakukan.
Saat ini, lokasi tengah diguyur hujan dengan kondisi ditutupi kabut tebal. Awak media pun terlihat telah memadati lokasi pemungutan suara tersebut.
Dijadwalkan, Prabowo Subianto akan menggunakan hak pilihnya pada pukul 09.00 WIB nanti.