
Konferensi pers tim pemenangan Istri Wali Kota Bogor, Yane Ardian, Selasa 20 Februari 2024 / Foto: Dimas Yuga Prata. A
Bogor, tvrijakartanews - Tim pemenangan Caleg DPR RI Dapil Jawa Barat III (Kota Bogor-Kabupaten Cianjur) dari Partai Amanat Nasional (PAN), Yane Ardian mempertanyakan, hilangnya ribuan suara di data Sirekap KPU RI
Bahkan mereka mengklaim, suara yang hilang misterius itu mencapai hampir 50 persen dari suara awal yang ditampilkan.
Juru bicara Tim Pemenangan Yane Ardian, Toto Sugiarto mengatakan, berdasarkan data Real Count KPU pada Sabtu 17 Februari 2024 lalu, data masuk 37,35 persen dan Yane memperoleh suara 9.487 suara.
Namun, pada Senin 19 Februari 2024 kemarin, data masuk 41,06 persen suara Yane malah 'terjun bebas' menjadi 4.944 suara.
"Ini perubahan signifikan, kami ingin mempertanyakan apakah Sirekap bisa menjadi alat bantu masyarakat untuk ikut mengawal pemilu jujur dan adil," katanya kepada wartawan, Selasa 20 Februari 2024
"Ternyata KPU menyebutkan bahwa sirekap hanya alat bantu, yang pasti itu hitung manual,” lanjutnya
Toto menegaskan, pihaknya ingin penjelasan secara logis dan jelas dari KPU atas berkurangnya suara dari Yane ini.
“Kami hanya meminta penjelasan KPU untuk data yang hilang itu. Apa penyebabnya?,” tegasnya
“Sampai kita melaksanakan konprensi pers ini. Tim pemenangan belum mendapatkan jawaban dari penyelenggara atau KPU,” sambungnya
Meski begitu, istri Wali Kota Bogor itu diklaim memenangkan suara terbanyak di Kota Bogor, tetapi untuk suara Kota Bogor dan Kabupaten Cianjur Yane di posisi kedua.
Menurutnya, berdasarkan hasil rekapitulasi suara form C1 internal, sudah berada diangka 87,84 persen. Hasil tersebut didapat setelah dilakukan penghitungan di 2.559 TPS dari total 2.913 TPS yang ada di Kota Bogor
“Ada 354 TPS yang belum terinput. Hasil internal Kota Bogor Teh Yane posisi pertama PAN untuk Jabar 3 total 22.791 suara. Posisi berikutnya PAN 20.818 suara, yaitu Sekjen PAN Eddy Soeparno,” bebernya
Toto memaparkan, untuk selisih suara internal PAN di Kota Bogor unggul 1.973 suara. Suara Yane yang paling banyak menyumbangkan Bogor Barat 5.525 suara, kemudian Bogor Utara dengan 4.859 suara.
“Saat ini untuk wilayah Kabupaten Cianjur masih rekap. Kami telah memperlihatkan performa bagus hasil suara unggul Kota Bogor. Nomor 1 di Kota Bogor, kalau di semua partai, kami unggul dari empat incumben yaitu pak Eddy, Irwan Ardi Hasman, Neng Eem dan Syarif Hasan,” pungkasnya.