
Foto : Dokumentasi Humas Pemkot Tangerang. Rumah pompa untuk pengendalian banjir di wilayah Kota Tangerang
Tangerang, tvrijakartanews - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang mengantisipasi terjadinya banjir saat masuk musim hujan. Tercatat masih ada 8 wilayah di Kota Tangerang yang masuk dalam kategori rawan banjir
Kepala BPBD Kota Tangerang, Maryono Hasan mengatakan, wilayah rawan banjir di kota Tangerang sebelumnya ada 39 titik, dan terakhir turun menjadi delapan titik. Pihaknya juga menyiagakan petugas BPBD selama 24 jam apabila terjadi bencana dan kegawatdaruratan.
"Kami memiliki 287 petugas dan perwira, selain itu juga kami memiliki empat UPT dan juga tiga pos. Sehingga, para petugas juga dapat segera merespons kejadian-kejadian kegawatdaruratan maupun bencana di Kota Tangerang," ujar Maryono pada Rabu (21/2/2024).
Maryono juga mengimbau masyarakat untuk lebih menjaga lingkungan sebagai salah satu upaya pencegahan banjir dari masyarakat. Di antaranya, dengan rutin melakukan kerja bakti dan tidak membuang sampah sembarangan.
"Jangan lupa untuk menyimpan dokumen-dokumen penting di tempat yang aman. Sehingga, tidak rusak apabila terjadi bencana seperti banjir dan lainnya. Jangan lupa untuk menghubungi call center 112 apabila terjadi kegawatdaruratan," lanjutnya.
Sementara itu, Kepala Dinas PUPR Kota Tangerang, Ruta Ireng Wicaksono menuturkan, pihaknya tengah mengawasi perkembangan di Kali Sabi Cibodas, Kali Ledug Periuk, Saluran Pembuangan (SP) BTT 6-9 Sipon-Cipondoh, Kali Cantiga Karang Tengah, Saluran Sekunder Kamar Benda, SP Cikoneng Hilir Jatiuwung, Embung Gempol Pinang, Rawa Kunciran, dan SP Pasar Baru Karawaci.
“Akhir-akhir ini hujan lebat kerap melanda Kota Tangerang. Untuk merespon hal tersebut, kami telah memetakan beberapa titik lokasi yang dinilai rawan terjadi luapan sehingga perlu diperhatikan, diawasi, dan ditangani lebih lanjut secara bersama-sama,” jelasnya.
Ia melanjutkan, Dinas PUPR Kota Tangerang juga terus berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk memasifkan langkah-langkah antisipasi pada musim penghujan ini. Terkini, Dinas PUPR Kota Tangerang akan meningkatkan kerja sama dengan pihak Provinsi dan masyarakat dalam mengoptimaliasi proses drainase jalan lingkungan, drainase jalan kota, sampai drainase jalan Provinsi di seluruh Kota Tangerang.
“Setelah pemetaan dilakukan, kami gencar melakukan kegiatan-kegiatan kolektif untuk bersama-sama mengantisipasi terjadinya banjir pada musim penghujan kali ini, khususnya dengan semakin masif merealisasikan kerja bakti di banyak tempat,” pungkasnya.
Adapun delapan titik banjir tersebut berada di Kampung Candulan Kecamatan Cipondoh, Kampung Gempol Kecamatan Pinang, Perumahan Taman Asri Kecamatan Larangan, Jl. Inpres Kecamatan Larangan, Perumahan Puri Kartika Kecamatan Ciledug, Komplek DDN Kecamatan Karang Tengah, Duren Villa Kecamatan Ciledug, dan Flyover Taman Cibodas Jl. Gatot Subroto.