
Direktur Lalu Lintas Polda Banten, Kombes Pol. Leganek Mawardi
Cilegon, tvrijakartanews - Direktorat Lalu Lintas Polda Banten memastikan seluruh jalan yang akan di lalui oleh para pemudik di wilayah Provinsi Bantan, baik yang hendak menuju ke Pelabuhan, Bandara maupun menuju ke tempat wisata cukup memadai dan dapat dilalui oleh pemudik.
Hal itu diungkapkan Direktur Lalu Lintas Polda Banten, Kombes Pol. Leganek Mawardi, jalur di wilayah Provinsi Banten memang saat ini beberapa titik diantaranya sedang dilakukan perbaikan baik di jalan tol, jalan nasional, dan jalan arteri agar bisa memberikan kenyamanan untuk pemudik.
“Saat ini memang sedang dilakukan perbaikan, dan kita meminta kepada kontraktor yang saat ini sedang melakukan perbaikan jalan untuk segera menggenjot pekerjaannya agar pada H minus 10 perbaikan jalan sudah selesai agar tidak menghambat arus lalu lintas,” ungkapnya, jumat (29/03/2024).
Dirlantas juga menerangkan, bagi para pemudik yang hendak menuju ke Pulau Sumatera dari arah Pulau Jawa melalui tiga Pelabuhan akan dibagi jalurnya pada tiga titik dengan terpusat berada di Gerbang Tol Cilegon Timur dan Cilegon Barat sehingga pemudik yang akan menuju di tiga Pelabuhan, Merak, Ciwandan dan Bandar Bakau Jaya dapat berjalan lancar baik untuk kendaraan pribadi maupun kendaraan truk muatan logistik.
“Untuk menuju di tiga Pelabuhan, kita terpusat di Gerbang Tol Cilegon Timur dan Cilegon Barat untuk memperlancar arus kendaraan pemudik, dan kita juga akan menempatkan sebanyak 38 pos pengamanan di seluruh jalur yang akan dilintasi pemudik, baik di jalan arteri, jalan nasional maupun di jalan tol,” terangnya.