
Ketua Bawaslu Banten, Ali Faisal
Serang, tvrijakartanews - Ketua Bawaslu Banten, Ali Faisal mengaku mendapat hibah Rp100.990.000.000 dari Pemprov untuk pelaksanaan Pilkada 2024.
"100.990.000.000 itu biayanya 60 persen lebih atau Rp70 miliar honorarium SDM karena badan ad hoc dibayarkan Bawaslu Banten," katanya, Kamis (25/4/2024).
Menurutnya, hibah yang diberikan Pemprov Banten sudah sesuai dengan pengajuan.
Dana itu paling banyak digunakan untuk honor badan adhoc atau pengawas Pemilu yang mencapai 60 persen lebih atau Rp70 miliar.
"Rata-rata untuk belanja pegawai, sisanya buat sosialisasi, buat pengadaan. Tapi sebagian besar untuk belanja pegawai," ujarnya.
Saat ini Bawaslu Banten sedang merumuskan tata cara sesuai dengan aturan yang baru. Sebab mekanismenya dibuat dengan dua kanal.
"Tahapannya saat ini dirumuskan tata cara sesuai aturan baru. Pendaftaran dibuat 2 kanal pendaftaran existing dan pendaftaran yang baru, nanti ketemu di ujung," jelasnya.