
Mulyadi mengambil Formulir Pendaftaran ke DPC PKB (sumber : Tb Agus Jamaludin)
Pandeglang, tvrijakartanews - Pengusaha Pariwisata Mulyadi, mendaftarkan diri resmi sebagai bakal calon bupati (bacabup) Pandeglang pada Pilkada 2024 ke Sekretariat Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
"Kedatangan saya kantor DPC PKB untuk mengambil formulir pendaftaran dan tujuan saya adalah calon bupati Pandeglang," kata Mulyadi saat mengambil formulir pendaftaran di DPC PKB Kabupaten Pandeglang, Senin (29/4/2024).
Pengambilan formulir yang dilakukan menurutnya, sebagai bentuk keseriusan dirinya untuk memajukan Kabupaten Pandeglang.
"Selaku pelaku usaha wisata saya sangat ingin Kabupaten Pandeglang menjadi tempat wisata yang diminati. Selain itu sejumlah sektor-sektor lainnya juga harus di tingkatkan," katanya.
"Meskipun cukup kursi, namun kita akan berkoalisi dengan partai lain. Dan hari ini yang masih menunggu adalah dari PDIP. Namun, untuk siapa yang menjadi wakil saya nanti, masih menunggu keputusan dari Ketua DPC atau Ketua Wilayah. Karena saya adalah petugas partai, bagaimana pun saya harus bekerja untuk partai," ungkap Mulyadhi.
Selain itu, Mulyadi memiliki visi dan misi untuk mensejahterakan masyarakat. Semua sektor harus berjalan, dari kebutuhan dasar hingga kebutuhan pokok masyarakat harus ditingkatkan.
"Visi dan misi saya adalah, bagaimana menjadikan Pandeglang itu daerah agraris berbasis agribisnis, serta bagaimana mensejahterakan masyarakat melalui ekonomi kerakyatan," terangnya.
Sementara itu, Ketua DPC PKB Kabupaten Pandeglang, Nawawi Nurhadi menegaskan, bahwa pihaknya menyambut baik dengan adanya kader partai yang akan maju di Pilkada2024. Selain sebagai pelaku usaha wisata, Mulyadi juga merupakan kader PKB.
"Kami bangga dan menyambut baik, ketika ada kader internal yang berani mencalonkan diri untuk ikut kontestasi Pilkada 2024. Saya berharap, kita bisa memenangkan Pilkada 2024 sebagaimana kita memenangkan Pileg kemarin," ucapnya.
Nawawi menyebut, jika DPC PKB akan berkoalisi dengan partai lain dalam Pilkada 2024. Dan kami akan terus melakukan pendekatan dengan Parpol lainnya.
"Pertama kita harus konsolidasi di internal, dan yang paling penting adalah berkoalisi dengan partai-partai lain. Karena kita masih kurang persyaratan untuk nyalon, kan minimal 20 persen, dan saya yakin PKB akan mendapatkan dukungan dari parpol lainnya," tandasnya.