Ngebet Maju Pilwalkot, Kepala Dinas di Kota Serang Daftar Penjaringan Lewat NasDem
Cerdas Memilih
Redaktur: TVRI Jakarta Portal Team

Wahyu Nurjamil saat mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon Wali Kota Serang di NasDem

Serang, tvrijakartanews - Kepala Dinkopukmperindag Kota Serang, Wahyu Nurjamil mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon Wali Kota Serang ke NasDem buat maju di Pilwalkot.

Menurutnya, visi dan misi yang digagasnya memiliki persamaan semangat perubahan dengan NasDem yang ingin membawa kemajuan Kota Serang.

"Kita tahu bahwa visi dari NasDem ini merupakan visi yang luar biasa, bagaimana NasDem ini ingin mengawali juga perubahan keadaan di Kota Serang," katanya, Sabtu (4/5/2024).

Bahkan pihaknya rela melepas jabatan kepala dinas untuk maju di Pilwalkot Serang. Alasannya kebermanfaatan memajukan daerah akan lebih besar saat menjabat kepala daerah.

Ditambah saat menjadi kepala dinas, banyak rekam jejak program yang digagas demi kemaslahatan masyatakat dan kemajuan Kota Serang.

"Ada bentuk aktualisasi yang lebih bermanfaat ketika nanti saya menduduki jabatan (Wali Kota) yang lebih tinggi dari jabatan yang sekarang (Kadis). Dari mana melihatnya? Dari track record yang sudah dilakukan saya ketika memegang beberapa dinas," ujarnya.