Sekretaris PHRI Kabupaten Serang, Ningsih
Serang, tvrijakartanews – Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kabupaten Serang mencatat tingkat hunian hotel pada cuti bersama dan libur panjang akhir pekan mencapai hingga 80 persen.
Hal itu diungkapkan Sekretaris PHRI Kabupaten Serang, Ningsih, berdasarkan data yang dihimpun PHRI Kabupaten Serang mencatat bahwa wisawatan yang berkunjung ke Pantai Anyer hingga Cinangka meningkat bahkan okupansi hotel mencapai 80 persen.
“Kebetulan ini cuti bersama dan juga dibarengi libur panjang akhir pekan, sehingga banyak teman-teman yang mengelola hotel di Pantai Anyer hingga Cinangka full (penuh), namun masih ada beberapa kamar yang belum terisi,” ungkapnya, Jumat (10/05/2024).
Ningsih mengaku, tingginya kunjungan wisatawan saat momen cuti bersama kenaikan Isa Al Masih dan libur akhir pekan ini membuat pelaku pariwisata terutama di bidang perhotelan merasakan berkahnya.
“Tingkat kunjungan serta sewa kamar untuk masa libur panjang akhir pekan ini menunjukkan tren positif bahkan okupansi hotel meningkat hingga 80 persen. Bahkan sebagian hotel sudah terisi penuh hingga tiga hari kedepannya,” ujarnya.