Beri Layanan Kesehatan Gratis, RS Hermina Bogor Gaungkan 'Hermina Bergerak'
FeatureNewsHot
Redaktur: TVRI Jakarta Portal Team

Beri Layanan Kesehatan Gratis, RS Hermina Bogor Gaungkan 'Hermina Bergerak', Minggu 9 Juni 2024 / Foto: Dimas Yuga Pratama

Bogor, tvrijakartanews -- Bentuk nyata kepedulian terhadap masyarakat, Rumah Sakit (RS) Hermina Bogor menggelar kegiatan 'Hermina Bergerak' di Taman Heulang Bogor, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, Jawa Barat, pada Minggu, 9 Juni 2024.

'Hermina Bergerak', diisi dengan berbagai kegiatan, seperti senam bersama serta layanan cek kesehatan gratis bagi masyarakat umum.

Direktur RS Hermina Bogor, dr. Muyi Ayoe Hapsari mengatakan bahwa, pihaknya saat ini terus menggaungkan program 'Hermina Bergerak' fokus pada edukasi serta sosialisasi pentingnya menjaga kesehatan.

"Tentunya, ini harus kita dukung oleh karyawan RS Hermina Bogor sebagai penggerak dalam memotivasi pentingnya olahraga. Dimulai dari hal yang kecil, sederhana, serta mudah dilakukan dengan niat dan kemauan," katanya kepada wartawan, Minggu 9 Juni 2024

Dia menjelaskan, kegiatan olahraga memiliki manfaat yang baik bagi tubuh, seperti meningkatkan fungsi jantung, meningkatkan stamina dan kebugaran tubuh, mengurangi stress, mengurangi mood serta meningkatkan rasa percaya diri.

Oleh sebab itu, program 'Hermina Bergerak' dinilai sangat penting untuk terus digaungkan kepada masyarakat luas.

"Kita mau memasyarakatkan olahraga. Artinya, kita memberikan edukasi dan preventif ya. Kita mengenali ke masyarakat Bogor kalau olahraga itu Insya Allah meningkatkan kualitas kehidupan, meningkatkan mood, dan mengurangi stress," jelasnya.

Selain senam bersama, pada kegiatan Hermina Bergerak ini pihaknya juga turut memberikan layanan pemeriksaan kesehatan gratis bagi masyarakat.

"Kita juga ingin lebih mengenalkan bahwa Hermina tuh lebih dekat, Hermina tidak hanya untuk mengobati tapi bagaimana kita mencegah supaya tidak terjadi penyakit, yaitu dengan cara olahraga ini," ujarnya.

Layanan kesehatan gratis ini meliputi konsultasi dokter, serta pengecekan gula dan darah.

"Pemeriksaan kesehatan yang tentunya pasti masyarakat tidak aware ini badannya lagi merasa apa sih, nah nanti ada pemeriksaan laboratoriumnya. Kalau ada kelainan atau lebih tinggi bisa langsung datang ke RS Hermina Bogor," pungkasnya.

Sehingga dia berharap, melalui kegiatan Hermina Bergerak ini pihaknya dapat mendukung program pemerintah 'Indonesia Sehat', dalam mewujudkan masyarakat Indonesia yang berperilaku sehat, hidup dalam lingkungan sehat, serta mampu menjangkau pelayanan kesehatan yang bermutu untuk mencapai derajat kesehatan yang setinggi-tingginya.

"Acara ini sebenarnya berkelanjutan, ini kegiatan puncaknya, sebelum-sebelumnya kita sudah ke semua klinik-klinik dan masyarakat, sudah mengenalkan kalau budaya hidup sehat ini acara puncaknya disini," tutupnya.