
Pemain Jerman tengah melakukan latihan persiapan menghadapi Hungaria. (Tangkap layar laman resmi Euro 2024).
Jakarta, tvrijakartanews - Tim Nasional Jerman akan menghadapi Hungaria dalam pertandingan kedua fase grup Euro 2024. Laga tersebut digelar di di Stuttgart Arena pada Rabu malam pukul 23.00 WIB.
Saat ini para pemain Jerman tengah dalam kepercayaan tinggi, usai membungkam Skotlandia 5-1 dalam laga perdana Euro 2024.
Pelatih Timnas Jerman Julian Nagelsmann mengatakan persiapan timnya sangat matang. Tentunya hal itu akan menjadi modal untuk Die Mannschaft julukan lain Timnas Jerman.
"Kami telah mempersiapkan diri dengan baik. Para pemain memiliki waktu beberapa jam untuk bersantai dan bertemu keluarga mereka," kata Julian Nagelsmann dilansir dari laman resmi UEFA Euro 2024, Rabu (19/6/2024).
Nagelsmann menjelaskan telah mengantongi kekuatan Hungaria untuk laga itu. Hal tersebut agar Timnas Jerman bisa meredam permainan tim lawan.
"Kami melakukan analisis lengkap tentang Hongaria dan mendapatkan gambaran jelas tentang gaya bermain mereka," tuturnya.
Selain itu, dia menargetkan memetik kemenangan ada laga tersebut. Karena menentukan langkah tuan rumah melaju ke babak selanjutnya.
"Pada akhirnya, target utama kami adalah menang," ujarnya.
Pelatih berusia 36 tahun akan tetap menggunakan formasi dan komposisi yang sama saat seperti menghadapi Skotlandia. Disamping itu, Dia akan tetap memasang dua pemain sayap muda usia, Jamal Musiala dan Florian Wirtz, untuk mengapit kapten Ilkay Gundogan yang berperan sebagai penyerang kedua di belakang Kai Havertz.
Dalam formasi 4-2-3-1 itu, Nagelsmann juga tetap memasangkan jenderal lapangan tengah Toni Kroos dengan Robert Andrich.
Tapi ada kemungkinan Andrich disimpan karena gelandang Bayer Leverkusen ini mendapatkan kartu kuning saat melawan Skotlandia.
Jika ini terjadi, maka gelandang bertahan Brighton and Hove Albian, Pascal Grobe, bisa menjadi pilihan Nagelsmann sebagai pengisi tempat Andrich.
Untuk sepertiga pertama lapangan permainan Jerman, Nagelsmann tetap mempercayakan Antonio Rudiger dan Jonathan Tah sebagai dua palang pintu yang melindungi kiper kawakan Manuel Neur.
Sedangkan Joshua Kimmich dan Maximilian Mitelstadt kembali beroperasi di sayap pertahanan yang juga siap bermanuver sampai jauh ke kotak penalti Hungaria.
Sementara itu, pelatih Hungaria, Marco Rossi, juga mungkin tak akan merombak komposisi sebelas pemain pertamanya, dan juga formasi bermain skuadnya.
Dia akan tetap menempatkan Barnabas Varga sebagai ujung tombak di belakang duo winger -- Roland Sallai dan Dominik Szoboiszlai-- dalam formasi 3-4-2-1.
Kedua bek sayap yang tetap diperankan Attila Fiola dan Milos Kerkez akan ditempatkan sejajar dengan poros ganda permainan Hungaria, Adam Nagy dan Andras Schafer.
Pertemuan terakhir Jerman Vs Hungaria
Whoscored: Jerman 3-1 Hungaria
Sportskeeda: Jerman 2-1 Hungaria
Sportsmole: Jerman 2-0 Hungaria
Prediksi Susunan Pemain Jerman vs Hungaria di Euro 2024
Jerman (4-2-3-1): Neuer; Kimmich, Tah, Rudiger, Mittelstadt; Andrich, Kroos; Musiala, Gundogan, Wirtz; Havertz.
Pelatih: Julian Nagelsmann.
Hungaria (3-4-2-1): Gulacsi; Orban, Lang, Szalai; Bolla, Nagy, Schafer, Kerkez; Sallai, Szoboszlai; Varga.
Pelatih: Marco Rossi.