
Kepala TVRI Stasiun Jakarta, Erwin Hendarwin
Serang, tvrijakartanews - Kepala Stasiun TVRI DKI Jakarta, Erwin Hendarwin berkomitmen memprioritaskan konten-konten kearifan lokal untuk disiarkan ke khalayak publik.
Ia menyebutkan, TVRI Banten belum genap siaran 2 bulan, sudah menyuguhkan informasi tentang kebudayaan, wisata, religi, dan potensi daerah.
"Kita belum bersiaran 2 bulan. Kita sudah dikunjungi DPR RI, ini atensi luar biasa. Apalagi Banten memiliki potensi kearifan lokal yang jadi prioritas kita," katanya, Kamis (4/7/2024).
Ia menjelaskan, saat ini TVRI Banten masih ditopang oleh TVRI Jakarta dalam menyebarluaskan informasi.
Pihaknya berharap, TVRI Banten segera memiliki administrasi sendiri, sehingga bisa fokus pada pengembangan konten potensi daerah.
"Banten masih ditopang DKI Jakarta ya. TVRI ini milik negara untuk memberikan informasi, kalau bicara harapan, keberadaan TVRI Banten bisa menyebarluaskan tentang konten-konten Banten," jelasnya.