Pimpin Upacara Pemakaman, Menkopolhukam Ajak Masyarakat Doakan Mendiang Hamzah Haz
NewsHot
Redaktur: TVRI Jakarta Portal Team

Makam Almarhum Wapres RI ke-9, Hamzah Haz di Yayasan Al-Ikhlaz, Jogjogan, Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat / Foto: Dimas Yuga Pratama

Bogor, tvrijakartanews - Menkopolhukam Hadi Tjahjanto yang mewakili negara menyampaikan rasa bela sungkawa atas wafatnya Wakil Presiden (Wapres) RI ke-9, Hamzah Haz.

Dalam sambutannya, Hadi menyebut bahwa, upacara militer tersebut digelar sebagai bentuk penghormatan atas dasar Dharma Bakti, pengabdian almarhum kepada negara.

"Pada kesempatan ini saya selaku inspektur upacara mewakili pemerintah serta seluruh masyarakat menyampaikan bela sungkawa yang sedalam-dalamnya atas meninggalnya almarhum," katanya di lokasi pemakaman, Yayasan Al-Ikhlas, Kampung Jogjogan, Desa Jogjogan, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu 24 Juli 2024 sore.

"Kita merasa kehilangan yang mendalam atas kepergian almarhum, terlebih lebih bagi keluarga yang ditinggalkan," sambungnya.

Hadi melanjutkan, sebagai hamba Tuhan yang bertakwa, kepergian almarhum ini semoga dapat diterima dengan ketawakalan dan keikhlasan.

"Semoga Tuhan Yang Maha Esa memberikan ketabahan kesabaran dan bimbingan serta perlindungannya kepada keluarga yang ditinggalkan," jelasnya.

Di akhir sambutannya, Hadi pun mengajak kepada masyarakat untuk turut mendoakan serta memaafkan kesalahan Almarhum.

"Marilah kita semua mendoakan dan memaafkan almarhum. Semoga kesalahan dan kekhilafan serta dosa yang ada pada almarhum diampuni, arwahnya diterima oleh Tuhan Yang Maha Esa serta mendapat tempat yang dimuliakan," tandasnya.

Senada, Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengatakan bahwa, Indonesia saat ini telah kehilangan salah satu putra terbaik bangsa.

"Jasa beliau besar, baik dalam ikut memimpin negeri ini maupun perjuangan sebelumnya di dunia politik di dunia dakwah dan sebagainya," katanya usai prosesi pemakaman.