Cuaca Panas di Arab Saudi, Jemaah Haji Asal Serang Alami Dehidrasi
NewsHot
Redaktur: TVRI Jakarta Portal Team

Kepala Kemenag Kabupaten Serang, Muhtadi

Serang, tvrijakartanews - Kepala Kemenag Kabupaten Serang, Muhtadi mengatakan banyak jemaah haji yang mengalami dehidrasi akibat cuaca panas di Arab Saudi.

Ia mengaku, kondisi dehidrasi menjadi atensi petugas haji karena dapat menjadi faktor penyebab kematian.

Apalagi hingga saat ini, jemaah haji asal Kabupaten Serang sudah ada tiga orang yang meninggal.

"Sakit kebanyakan kondisi alam saja, dari agraris ke panas, tentunya sebatas kondisi tubuh dehidrasi," katanya, Minggu (7/7/2024).

Untuk menghindari dehidrasi, jemaah haji disarankan minum air 200 mililiter per jam atau tiga tegukan setiap 10 menit.

Tidak hanya itu, jemaah juga diimbau agar tidak banyak aktivitas di luar hotel jika tidak melaksanakan ibadah.

"Luar biasa karena dengan bimbingan manasik di Tanah Air, sehingga mereka bisa menjaga kondisinya. Ketika mereka suhu panas, banyak kegiatan di dalam ketimbang di luar ya," ungkapnya.